Dalam rangka mengembangkan ketrampilan personal Sumber Darya Manusia (SDM) terutama bidang Pemrograman website (PHP dan MySQL) dan aplikasi Android sebagai platform komunikasi masa depan, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sungailiat, kabupaten Bangka, provinsi Bangka Belitung mengirimkan pegawai terbaiknya guna mengikuti pelatihan PHP dan MySQL serta aplikasi Android. Pelatihan diselenggarakan tanggal 1-6 mei 2017 bertempat di gedung Smile Group, jalan Prof. Dr. Sardjito 24 Yogyakarta. Pelatihan dicover oleh salah seorang pengajar terbaik di Smile Group, yakni mr. Heri Mardiyanta dan mr. Decky.
Android merupakan sistem operasi berbasis Linux yang bahasa pemrograman aplikasinya dapat dibuat menggunakan Java. Android memiliki berbagai keunggulan sebagai software yang memakai basis kode komputer yang bisa didistribusikan secara terbuka (open source) sehingga pengguna bisa membuat aplikasi baru di dalamnya.
Training Pemrograman Android ini menfokuskan pada penggunaan bahasa pemrograman Java untuk membangun aplikasi di Platform Ponsel Cerdas (Smartphone), Instalasi Android SDK, Konsep Pemrograman Android, Object dan Komponen Form, Design Layout, 2D dan Multimedia. Materi Pelatihan meliputi: review Java dan Konsep OOP, Instalasi Android SDK & Eclipse IDE, HTML 5 dan CSS 3, Design Layout UI, Inner Class – Event Listener, Menggunakan Object / Component Form, Menu Design, Intens, Membuat File Android Paket dan Membahas Studi Kasus.