Program studi Ilmu Kimia (FMIPA) UII Yogya pelatihan Achievement Motivation (AMT) di Smile Group Yogyakarta


Diterbitkan pada : 18 Mar 2013

Achievement motivationProgram studi Ilmu Kimia (FMIPA) UII Yogya pelatihan Achievement motivation (AMT) di Smile Group Yogyakarta. In House training ini diikuti kurang lebih 100 mahasiswa dari jurusan Ilmu Kimia. Adapun pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi berprestasi pada putra-putri atau generasi muda terbaik bangsa, sehingga para mahasiswa yang mengikuti pelatihan ini bisa muncul dorongan pada dirinya untuk melakukan suatu tindakan positif atau tergerak melakukan sesuatu karena ingin mencapai tujuan yang dikehendakinya atau mendapat prestasi dari apa yang diusahakanya. Agar peranan motivasi lebih optimal, maka prinsip-prinsip motivasi dalam belajar tidak hanya diketahui, tetapi juga harus diterangkan dalam aktivitas belajar atau mengajar. Dan diharapkan pula agar para peserta memiliki sikap yang positif untuk mencapai sebuah kesuksesan. Setelah berakhirnya Training ini, peserta sudah dapat merubah paradigma mereka tentang suatu kegagalan. Bahwa kegagalan adalah sebuah kesuksesan yang tertunda, jangan pernah takut gagal karena semua orang pasti gagal dan jadikan pengalaman sebagai guru yang terbaik dalam menjalani kehidupan ini.

Achievement motivation

Pelatihan berlangsung hari sabtu 16 Maret 2013, jam 08.00-12.00 isoma dilanjutkan jam 13.00-15.30. Sesi pertama di isi oleh Bapak Abdullah Alkaff, SH,S.Pd salah satu presenter, motivator dan penulis buku “Where There is a Problem There are many Solutions” yaitu Ada 4 poin penting yang wajib diperhatikan: Open Minded, Optimal Thinking, Teachable dan Focus. Kemudaian dilanjutkan sesi ke dua oleh Annisa Sastrowilogo (mbak Icha) tentang “Public Speaking”.

Achievement motivation

Annisa(Icha) Sastrowilogo adalah salah seorang presenter profoesional, MC, reporter dan penyiar radio dan televisi lokal maupun nasional yang banyak pengalaman di bidangnya.

Achievement motivation

Bagikan Tulisan Ini :
Kategori : Kegiatan Pelatihan
Keyword : , , , ,

Kegiatan Pelatihan Terkait

Program Pelatihan



Arsip Berita


Lihat Semua Arsip

Klien kami terdiri dari berbagai instansi pemerintah dan swasta baik di Indonesia maupun di luar negeri.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami melalui :

Telepon (0274) 4530471, 4530475
Faximile (0274) 4530475
Email info@smilejogja.com
Datang langsung ke kantor kami :
Kuantan Square Mlati R3 - R5 & A2,
Jl. Wahidin Sudirohusodo, Sendangadi Mlati Sleman
D.I. Yogyakarta - INDONESIA
Atau isi form kontak yang sudah kami sediakan

Peta Kantor Kami