Pelatihan dan workshop di Smile Group Yogyakarta bulan-bulan ini terasa sangat berbeda dengan sebelumnya. Beberapa waktu setelah Jogja diguncang gempa, 3 staf dari Badan Kepegawaian Daerah kabupaten Majene Sulawesi dikirim untuk mengikuti pelatihan Visual Basic dan Pemrograman database. Disela-sela pelatihan, mereka diberi kesempatan merasakan gempa susulan kecil, yang membuat mereka ketawa dan membawa suasana berbeda. Pelatihan ini dimaksudkan untuk memperkuat pemahaman tentang pengelolaan database yang sebentar lagi akan diterapkan di daerahnya untuk pengelolaan database sistem kepegawaian.
Setelah beberapa hari mengikuti pelatihan dan menuntaskan materi pelatihan, pada waktu yang tersisa digunakan untuk mengunjungi berbagai temapat wisata di Yogyakarta. Dengan takjub mereka menyaksikan ketangguhan candi Prambanan yang tetap kokoh walau di guncang gempa hebat, hanya beberapa bagian mengalami kerusakan. Keanggunan Merapi sebagai gunung paling aktif sedunia juga dikunjungi, bahkan sempat berjalan-jalan diatas lava dingin yang beberapa waktu lalu baru keluar dari perut bumi.
Sesaat sebelum keberangkatan pulang, salah seorang Kasubag Kepegawaian kab. Majene menyusul dan mengadakan pembicaraan untuk pelatihan selanjutnya yang dirasa sangat penting unutk peningkatan ketrampilan sdm dalam teknologi informasi. Selamat jalan rekan-rekan dari Majene ( mas Irvan, mas Udin dan mas Azwar), kami selalu menunggu kunjungan berikutnya di lain waktu, salam buat rekan-rekan di majene. (Iman-Huda Smile Group Jogja)